Demam wanita cantik ternyata bukan hanya terjadi di Indonesia, melainkan juga di Negeri China. Kalau di Indonesia sedang marak perbincangan mengenai tukang tambal ban cantik, penjual gethuk cantik, maka netizen di China sedang ramai membicarakan gadis gymnasium yang cantik.
Nama Nuan Yang Chen melejit ketika seorang netizen berkenalan di gym dengannya dan menyebarkan fotonya di Weibo
Gadis cantik yang dimaksud adalah Nuan Yang Chen (25 tahun) asal Hangzhou, Provinsi Zhenjiang. Paras cantik gadis ini bisa dimaklumi karena ia memang berprofesi sebagai model. Nuan yang bertinggi 163 cm dan berat 45 kg ini memang tampak seperti gadis biasa. Namun apabila melihatnya di gymnasium, maka kita akan terpana melihat ABS kencang dan bisep yang membesar di tubuhnya.
Latihan-latihan berat di gymnasium seperti ini bagi Nuan Yang Chen merupakan hal biasa
Baginya jogging di treadmill, sit up, push up dan latihan-latihan lainnya hanyalah masalah kecil baginya namun membuat banyak pria terpana.
Walau penuh keringat, ia tetap kelihatan cantik
Banyak pria yang berkomentar bahwa mereka malu melihat Nuan beraksi di gym dengan cekatan, dan tentunya karena dia cantik.
Ia rajin mengunggah foto-fotonya dalam berbagai pose di Weibo, mulai dari yang biasa saja, glamor sampai yang bikin para pria 'jantungan'
Terlebih lagi ia rajin mengunggah foto-fotonya di jejaring sosial Weibo. Maka tak pelak wanita berparas bening ini dalam waktu singkat menjadi sensasi di seantero China.
Siapapun bakalan bersemangat datang dan berolahraga secara teratur di gym bareng Nuan Yang Chen yang cantik namun kekuatannya sering membuat para pria ciut duluan.
(China News, Stomp, Weibo)
No comments:
Post a Comment