Ungkapan cinta itu buta memang benar adanya. Hal ini terbukti pada pasangan yang berselisih usia hingga 38 tahun. Dimana sang wanita Joan Lloyd berusia amat jauh diatas sang pria yang akan segera menjadi suaminya, Phil Absolom. Joan berusia 67 tahun, sedang Phil berusia 29 tahun dan masih lajang.
Mereka pertama kali bertemu lewat jejaring sosial Facebook itu memulai kisah percintaannya setelah operasi pembesaran payudara yang dilakukan Joan.
Walau terpaut usia sangat jauh, Joan Lloyd dan Phil Absolom merasa cocok satu sama lain
Setelah setahun berpacaran, Phil memberanikan diri melamar Joan saat liburan bersama di Kepulauan Canary di Spanyol yang romantis.
Mereka ini bukan nenek dan cucunya, melainkan calon suami-istri yang akan melangsungkan pernikahan
"Pernikahanku dengan mendiang suamiku berlangsung cepat, jadi kami tidak merayakannya besar-besaran. Tapi kali ini, aku ingin pesta pernikahan putih yang besar dengan gaun pengantin yang cantik," terang Joan.
Pasangan ini juga telah memilih tanggal serta gereja yang akan dijadikan tempat mengikrarkan janji. Dukungan dari keluarga kedua belah pihak membuat pasangan ini makin mantap menuju pelaminan.
Phil memuji Joan mempunyai tubuh yang seksi, khususnya payudaranya
"Semua keluarga sangat menantikan pesta itu, orang tua Phil juga sangat senang akhirnya ia menikah," tambah Joan.
Perbedaan usia yang begitu jauh juga tak jarang menyebabkan perselihan. Mulai dari selera lagu, kebiasaan dan lainnya. Namun, mereka mengaku sangat menikmati hubungan dan juga masih melakukan hubungan seks aktif seperti pasangan dimabuk asmara lainnya.
Walau usia Joan sudah uzur, namun mereka secara rutin melakukan hubungan seks aktif seperti pasangan lainnya. Mereka pun kerap memposting foto-foto mesra mereka (sensor)
"Dia (Joan) memiliki tubuh yang seksi dan terlihat lebih muda dari umur aslinya. Dia sangat mengagumkan, dan aku mau menghabiskan hidupku dengannya. Seperti yang ibuku bilang, umur hanyalah deretan angka," ungkap Phil mengagumi sosok wanita yang akan dinikahinya dalam waktu dekat ini.
Sungguh sebuah hal yang sukar dipercaya namun benar-benar terjadi.
(Daily Mail, Liverpool Echo, Huffington Post)
No comments:
Post a Comment