Pembalap MotoGP yang bernaung di tim Movistar Yamaha, Valentino Rossi merasa amat terpukul setelah gagal menjadi juara MotoGP musim 2015. Ibunda Vale (panggilan Valentino Rossi), Stefania Palma, bahkan membocorkan bahwa putranya ini sangat terpukul atas kegagalan menyakitkan tersebut.
Tidak hanya itu, Stefania bahkan mengutarakan dirinya tidak pernah melihat anaknya menjadi begitu diam. Ia mengaku beruntung karena setelah MotoGP 2015 berakhir, Rossi berada di tengah-tengah orang yang mendukungnya seperti kekasihnya yang jelita, Linda Morselli.
Valentino Rossi dan Linda Morselli amat cocok dan mesra. Mereka sangat kompak dan sering bertingkah konyol bersama. Salah satunya dalam foto yang diposting oleh VR46 di Instagram ini
Vale dan Linda telah menjalani telah cukup lama menjalani hubungan serius. Sehingga saking lamanya, ayah Rossi, Grazziano Rossi, bahkan meminta anaknya untuk segera menghadiahi cucu untuk dirinya. Menanggapi keinginan Grazziano, Stefania langsung angkat bicara.
"Mereka harus menikah terlebih dahulu! Tetapi di balik itu, mereka adalah pasangan yang cocok. Saya sangat menyukai Linda. Kami memiliki hubungan yang baik," ujar Stefania pada Senin 28 Desember 2015.
Tunggu apa lagi engkau, Vale? Sudah punya kekasih jelita yang setia mendampingi saat sedih, masih kurang apa lagi?
(La Gazetta Dello Sport, Instagram)
No comments:
Post a Comment