Siapa yang tidak kagum ketika melihat ikan paus yang begitu besar dan kokoh? Melihat lumba-lumba? Ah, tentu sudah biasa sekali. Saatnya kita mulai melihat atraksi ikan paus. Terdapat 10 tempat wisata yang menawarkan atraksi ikan paus yang begitu indah. Yuk, disimak!
1. Kaikoura
Sebuah kota kecil di area New Zealand berhasil mendapatkan peringkat nomor satu didunia untuk pertunjukan ikan paus. Disini, ikan paus disebut juga sebagai "Moby Dick" dan dapat tumbuh hingga 18 meter.
2. Hermanus
Afrika tidak hanya terkenal dengan Gurun Sahara saja, ternyata di Afrika Selatan terdapat Hermanus, sebuah tempat untuk menyaksikan ikan paus yang sangat indah.
3. Cape Cod
Di Boston, kamu bisa naik sebuah kapal boat untuk ikut tur menyaksikan ikan paus. Cape Cod sendiri termasuk dalam daftar World Wildlife Fund sebagai salah satu tempat atraksi ikan paus terbaik didunia.
4. Azores
Terdapat total 9 kepulauan di area Barat Portugal yang dapat dimanfaatkan untuk menyaksikan ikan paus biru. Ikan paus biru ini bisa bertumbuh hingga 30 meter dan memiliki berat total 130 ton.
5. Maui
Ada beberapa tempat di Hawaii yang dapat digunakan sebagai tempat untuk melihat ikan paus, tetapi bagian selatan serta barat Maui adalah yang terbaik. Terdapat kurang lebih 10,000 ikan paus jenis humpback bermigrasi setiap musim dingin dari Alaska menuju Maui.
6. Valdes Peninsula
Ini adalah sebuah area yang masih dilindungi di daerah Argentina, lebih tepatnya di Provinsi Chubut. Terdapat populasi anjing laut yang sangat besar ditempat tersebut, sehingga banyak sekali ikan paus jenis Orca yang bermigrasi ketempat tersebut untuk mencari mangsa pada musim semi.
7. Los Cabos
Migrasi secara rutin setiap musim dingin dilakukan oleh ratusan ikan paus menuju Los Cabos. Bulan Januari sampai April adalah saat yang paling tepat untuk menikmati pemandangan ikan paus melalui tur kapal boat.
8. Hervey Bay
Di Queensland, Australia, kamu bisa melihat ikan paus ini dari kapal dengan jarak lumayan dekat pada musim panas. Umumnya, disini paling banyak terdapat ikan paus jenis Humpbacks dengan loncatan yang sangat tinggi serta biasanya mencipratkan air cukup banyak kesekitarnya, termasuk di area kapal.
9. Pulau San Juan
Setiap musim semi di Vancouver, Canada, para ikan paus jenis orcas akan bermigrasi untuk menyesuaikan suhu air laut. Tempat yang paling bagus untuk menyaksikan migrasi tersebut adalah disekitar pulau Orca, dimana kamu bisa menyaksikan begitu banyak ikan paus berenang dari jarak cukup dekat.
10. Reykjavik
Iceland tidak hanya terkenal dengan esnya saja, namun kamu bisa menyaksikan ikan paus jenis humpback, minke, serta ikan paus biru disini. Ikan paus disini umumnya suka mendekati kapal-kapal pengunjung, jadi kamu bisa menyaksikan ikan paus dari jarak sangat dekat.
[Megan Faustine]
0 komentar:
Post a Comment