Video Kekerasan Polisi Terhadap Tahanan Wanita Terekam CCTV Tersebar dan Memicu Protes

 

Citra Polisi sebagai penegak hukum dan pelayan masyarakat nampaknya akhir-akhir-akhir ini memang jelek dan kerap dipertanyakan menyangkut aksi kekerasan yang mereka lakukan.

 

Belum lama ini bahkan rekaman kekerasan yang dilakukan oleh polisi di Skokie, Illinois, Amerika Serikat, yang direkam oleh CCTV bocor dan memicu kemarahan masyarakat di seluruh Amerika.

 

Dalam rekaman bertanggal 10 Maret 2013 tersebut terlihat seorang petugas polisi yang memasukkan seorang wanita berusia 47 tahun bernama Cassandra Feuerstein ke dalam sel tahanan dengan kasar. Cassandra yang dituduh mengemudi dalam pengaruh Alkohol ini didorong dengan kasar oleh petugas sehingga dia terjatuh. Wajahnya menyentuh bagian ujung ranjang tahanan dengan keras mengakibatkan wajahnya cedera dan darah membanjir di lantai.

 

Cassandra Feuerstein

Inilah detik-detik nahas Cassandra didorong dengan keras oleh seorang opsir

 

Cedera wajah yang dialami Cassandra bukan cedera biasa karena tulang wajahnya retak sehingga dokter harus mengganti tulang wajah yang rusak tersebut dengan titanium. Atas insiden ini, Cassandra berniat untuk menggugat pemerintah Federal Amerika Serikat.

 

Cedera Cassandra Feuerstein

Cedera berat pada wajah yang dialami Cassandra Feuerstein

 

Inilah video yang dipermasalahkan dan dipublikasi oleh Chicago Tribune:

 

 

 

Walaupun seseorang berstatus tahanan, ia tetap mempunyai hak asasi yang harus dihargai. Perlakuan semacam ini sangat melanggar hak asasi manusia. Pantas saja banyak rakyat Amerika yang mengecam polisi.

 

Itulah perbedaan Amerika Serikat dengan Indonesia. Sebagai negara demokrasi, kebebasan bersuara warganya dijamin. Jadi warga negara tidak segan-segan menggugat polisi apabila dirugikan, sebuah fenomena yang nyaris tidak terjadi di Indonesia.

(Daily Mail, Huffington Post, News.com.au, Chicago Tribune)

sumber