Korupsi adalah satu kata yang kelihatannya begitu hina di mata masyarakat Indonesia namun tetap saja dilakukan oleh kalangan tertentu. Entah sadar atau tidak, kita seringkali mencaci dan melontarkan kritik pedas kepada mereka yang terbukti melakukan tindak korupsi. Tapi pernah berpikir nggak sih kalau sebenarnya ada hal-hal kecil di sekitar kita yang bisa disebut sebagai korupsi juga? Ini dia, hal-hal sepele yang harus kita hindari mulai dari sekarang.
Terlambat
Hayo ngaku, siapa yang sering ngaret? Bukan cuma ngaret pergi ke kampus buat kuliah tapi juga ngaret yang lainnya seperti janji sama teman misalnya. Hati-hati ya, ini termasuk jenis korupsi lho. Berusahalah untuk selalu tepat waktu dan jadikan tepat waktu sebagai kebiasaan yang tidak boleh ditinggalkan.
Mangkir tugas
Disiplin adalah salah satu kebiasaan yang akan menjauhkanmu dari korupsi yang sesungguhnya, salah satu contohnya ya disiplin untuk mengerjakan tugas. Jangan sampai karena terlalu asyik bersenang-senang lalu mangkir dari tugas kuliah. Tugas adalah kewajiban yang harus dipenuhi oleh mahasiswa, ketika kamu menghindarinya berarti kamu telah meninggalkan kewajibanmu.
Tunda pekerjaan
Jangan suka menunda-nunda pekerjaan, apapun itu. Menunda pekerjaan sama saja dengan menghindar dari kewajiban. Selama masih bisa dikerjakan hari itu maka kerjakanlah, jangan ditunda lalu akan menumpuk pada akhirnya.
Uang lebih
Yuk jujur siapa yang suka minta uang lebih sama orang tua? Misalnya, minta uang buat bayar buku yang harganya 40 ribu tapi minta 100 ribu biar sisanya bisa buat nonton sama jajan. Nah ini sama saja dengan berbohong, anak SD saja bisa jujur yang sudah kuliah juga harus bisa jujur dong!
Pelit
Tahu nggak sih kalau ada bagian dari harta kita yang menjadi milik mereka yang kurang beruntung dari kita? Sisihkanlah sedikit uangmu untuk mereka, jangan pelit-pelit jadi orang. Ini adalah salah satu langkah kecil untuk menghindari kita dari korupsi yang sesungguhnya. Dengan rajin beramal, kamu akan terlatih untuk merasa puas dengan apa yang kamu punya.
Berbohong
Mau bohong sama pacar, temen, orang tua, siapapun itu dan sekecil apapun itu tetap saja yang namanya bohong ya bohong dan itu adalah kebiasaan yang buruk. Berbohong akan melatihmu untuk terbiasa memandang segalanya menjadi mudah. Seseorang yang terbiasa berbohong tidak akan mengerti apa makna kejujuran padahal jujur adalah prinsip yang akan menjauhkan kita dari perbuatan korupsi yang lebih besar.
Mengeluh
Baru bantu teman sedikit saja sudah menggerutu, baru disuruh kerja sebentar sama orang tua saja sudah mengeluh, nah ini nih yang membuat kamu jadi pribadi yang sulit bersyukur. Coba bayangkan kalau wakil rakyat yang suka korupsi itu punya ketulusan hati yang besar? Mereka akan merasa selalu cukup, merasa bahwa tugas mereka adalah hal mulia dan tidak akan tega merampas hak rakyat.
Bikin contekan
Stop deh kebiasaan bikin contekan waktu ujian. Sadar atau tidak, dengan begini kamu sama saja sudah mencari jalan pintas yang tidak benar. Kalau kebiasaan seperti ini diteruskan bisa jadi kamu ketagihan untuk mencari jalan pintas yang lain-lain. Sadar saja kalau semua itu perlu usaha dan kerja keras.
Bolos kuliah
Bolos kuliah dan mencuri waktu buat senang-senang adalah salah satu bentuk korupsi waktu yang kelihatannya cukup sering dilakukan mahasiswa. Nah, cobalah dari sekarang menjalankan kewajibanmu dengan semestinya ya seperti mengikuti kuliah contohnya.
Adelina Mayang
0 komentar:
Post a Comment