http://img.okeinfo.net/dynamic/content/2013/06/17/411/823268/1saH9ZqjvX.jpg?w=40

BANGKOK - Badan Nasional Budha Thailand saat ini tengah mengawasi gerak-gerik biksu yang ada di negara itu. Mereka tengah mengawasi apakah biksu-biksu tersebut melakukan tindakan yang tidak pantas.

Apa yang dilakukan oleh badan pengawas itu didasarkan adanya keluhan menyusul beredarnya video yang menunjukkan ada beberapa biksu yang bepergian dengan menumpang jet pribadi. Namun tidak dijelaskan siapa pemiliki jet pribadi itu.

Video yang bereda di YouTube itu memperlihatkan seorang biksu yang menggunakan kacamata hitam yang mahal. Selain itu, mereka juga bepergian dengan membawa tas berlabel mewah dan menggunakan headphone mahal.

Tingkah dari biksu itu mengundang kecaman dari warga Thailand yang memang mayoritasnya beragama Budha. Warga menilai tidak pantas seorang biksu bepergian dengan menggunakan fasilitas mewah, seharusnya mereka menunjukkan kesederhanaan.

"Kami sudah melihat video tersebut dan telah memperingatkan biksu dari biara-biara yang ada di Thailand, untuk tidak mengulangi gaya hidup yang mewah," ujar Kepala Badan Nasional Budha Thailand Nopparat Benjawatananun, seperti dikutip the Straits Times , Senin (17/6/2013).

Benjawatananun menambahkan sekira 300 biksu di Thailand dipanggil untuk mempertanggunjawabkan sikap tidak pantas yang mereka lakukan. Beberapa dari biksu yang dipanggil diketahui mengkonsumsi alkohol, melakukan hubungan seks dan melakukan tindakan penyiksaan.

Sumber

Posted by Wordmobi